Setiap wanita hamil pasti membutuhkan nutrisi yang jauh lebih tinggi dari pada wanita biasa. Karena janin membutuhkan nutrisi dan vitamin yang dikonsumsi oleh ibu nya. Para bunda pasti ingin memberikan yang terbaik untuk tumbuh kembang janin di dalam rahimnya. Dengan cara mengonsumsi sayur sayuran ataupun buah buahan. Tapi, taukah bunda bahwa tidak semua jenis buah buahan baik untuk dikonsumsi oleh ibu hamil. Karena dapat menyebabkan gangguan pada janin. Agar bunda dapat mencegah hal hal yang tidak diinginkan, berikut akan saya sampaikan beberapa buah yang tidak disarankan untuk ibu hamil mengonsumsi nya :
Durian
Siapa yang tak kenal dengan buah yang namanya durian bahkan durian ini disebut merupakan the King
Of fruit. Dengan daging buahnya yang manis dan legit yang membuat orang ingin selalu namba dan nambah lagi. Saya rasa dari 10 orang hanya 2 orang yang tidak suka durian. Itu pun bukan karena tidak suka akan rasa dari buah itu sendiri tapi dari aroma nya yang sangat menyengat. Oke,,stop membahas durian nya kembali ke akibat dari ibu hamil jika mengonsumsi buah durian. Buah durian memiliki sifat panas jika telah berada did
alam perut. Durian juga mengandung asam arachidonat yaitu senyawa kimia yang merupakan pencetus pembentukan prostaglandin. Prostaglandin merupakan senyawa yang bisa merangsang kontraksi rahim, sehingga bisa berakibat pada keguguran terutama pada trimester pertama, atau kelahiran prematur pada kehamilan di bawah 36 minggu. Durian juga mengandung alcohol, itu sebabnya kenapa jika terlalu banyak mengonsumsi durian dapat meyebabkan kepala selimpengan ataupun pusing. Sedangkan para bunda mungkin tau kalau alcohol tidak baik untuk janin. Walaupun hal ini masih dalam perdebatan tapi alangkah baiknya jika bunda menjaganya. Agar tidak terjadi hal hal yang tidak diinginkan. Puasa makan durian selama 9 bulan demi anak yang diidamkan, Why Not ????
Pepaya
Papaya mateng merupakan buah yang kaya akan serat. Tapi tidak dengan papaya mengkal ataupun setengah masak karena getah ( lateks ) yang ada pada papaya dapat memancing otot Rahim untuk berkontraksi sehingga sangat beresiko untuk usia kehamilan akhir atau trisemesester 3 karena dapat menyebabkan premature.
Nenas
Mungkin semua wanita tau efek dari makan buah nenas. Saat wanita mengalami datang bulan dan mengalami darah menstruasi yang tidak lancer atau macet macet maka para wanita akan mengonsumsi buah nenas untuk melancarkannya. Nah bisa dibayangkan jika buah nenas ini masuk kedalam tubuh wanita hamil ? Sebenarnya zat apa yang terkandung dalam buah nenas itu ??
Nanas mengandung zat bromelain dimana zat tersebut dapat melunakkan leher rahim yang jika dikonsumsi oleh wanita hamil menyebabkan prematur. terutama selama trimester pertama
Artikel keren lainnya:
Belum ada tanggapan untuk "Buah Yang Harus Dihindari Wanita Hamil"
Post a Comment